Selasa, Agustus 25, 2009

SUDAHKAH KITA “MERDEKA”


SUDAHKAH KITA “MERDEKA”
By boim prasetyo

SUDAHKAH KITA MERDEKA…?
BELUM…!
KITA INI BELUM MERDEKA KAWAN.
KATA-KATA MERDEKA HANYALAH SEBUAH HIASAN DALAM BUKU PELAJARAN SEJARAH KITA.
KATA-KATA MERDEKA HANYALAH SEBUAH KIASAN BELAKA ,
DAN BUALAN MEREKA YANG DUDUK DI LOBY-LOBY HOTEL BERBINTANG.
DAN KATA-KATA MERDEKA MERUPAKAN SEBUAH DOGMA YANG HARUS DITANAMKAN KEPADA SETIAP
ANAK NEGRI YANG BARU SAJA LAHIR DI BUMI PERTIWI INI.

MENGAPA…?
MENGAPA HINGGA DETIK INI KITA BELUM MERDEKA..?
BUKANKAH SEJAK TAHUN 45 SOEKARNO – HATTA TELAH MEMPLOKLAMIRKAN KEMERDEKAAN NEGRI INI.
APAKAH KAU TAK TAU KAWAN!
ATAU KAU PURA-PURA BUTA AKAN PENDERITAAN NEGERI INI.

PETANI KINI SUDAH KEHILANGAN SAWAH DAN LADANGNYA.
ATAS NAMA PEMBANGUNAN……
ATAS NAMA KEBIJAKAN PENGUASA….
DAN ATAS NAMA UNDANG-UNDANG….
MEREKA DIPAKSA MENURUT UNTUK MERELAKAN SAWAHNYA DENGAN KOMPENSASI YANG TAK MANUSIAWI
LAHAN MEREKA TELAH BERUBAH MENJADI JALAN TOL, APARTEMENT, MALL CENTER, KONDOMINIUM, GEDUNG-GEDUNG PENCAKAR LANGIT.
KINI HANYA AIR MATA YANG BISA MEREKA TANAM,
KINI HANYA PENDERITAAN YANG MEREKA TUAI.
HILANG SUDAH ULAR SAWAH, MUSNAH SUDAH BELUT LUMPUR, DAN TIADA LAGI KICAU BURUNG PIPIT YANG MENCURI BUTIR-BUTIR PADI ITU.
APAKAH INI DAPAT ENGKAU KATAKAN “MERDEKA” KAWAN

PEDAGANG KEHILANGAN SUMBER PENDAPATANNYA.
ATAS NAMA PERATURAN, MEREKA DIBURU.
ATAS NAMA KEINDAHAN KOTA MEREKA DIGUSUR,
DAN ATAS NAMA UNDANG-UNDANG MEREKA DIPINDAHKAN.
DEMI SELEMBAR LAPAK MEREKA KENA KEPLAK.
DEMI SEKEPING RUPIAH MEREKA TAK KENAL LELAH.
DAN DEMI MENGHARGAI PELANGGAN KEHORMATAN MEREKA DIPERTARUHKAN.
APAKAH PANTAS NEGERI INI DIKATAKAN “MERDEKA”.

NELAYAN NASIBNYA MAKIN RUNYAM.
TAK DAPAT MELAUT HINGGA BERBULAN-BULAN.
TAK ADA HASIL TANGKAPAN UNTUK BISA DIMAKAN.
KATANYA NENEK MOYANG KITA SEORANG PELAUT,
YANG GEMAR MENGARUNG LUAS SAMUDRA.
TAPI KENAPA NASIP NELAYAN KITA DARI DULU BAGAI BENANG KUSUT,
PADAHAL KATANYA NEGERI INI TELAH MERDEKA.

HASIL TANGKAPAN LAUT DIJUAL MURAH KE TENGKULAK.
MEREKA TERTAWA NGAKAK, TAPI NELAYAN HUTANGNYA MAKIN MEMBENGKAK.
KOPERASI DIBUAT TAPI TIDAK BERI SOLUSI.
BISANYA HANYA OBRAL JANJI DAN MINTA KOMISI.
KATANYA BISA BERI PINJAMAN LUNAK TANPA JAMINAN,
BUKANNYA HIDUP LEBIH ENAK TAPI MALAH KELABAKAN, MIKIRIN CICILAN.
INIKAH KEMERDEKAAN..?

PARA BURUH MENJERIT KARENA TERUS DIHIMPIT.
TALENTA DAN TENAGA MEREKA DIANGGAP TAK ADA HARGANYA.
UPAH YANG KIAN LAMA KIAN TAK BERUBAH.
DEMI INVESTOR LUAR NEGRI HAK MEREKA DIKEBIRI,
DAN YANG GILANYA LAGI ORANG NEGERI SENDIRI YANG MENGEKSEKUSI.
PARA CAPITALIS TERTAWA MERINGIS, MELIHAT NASIB BURUH YANG KIAN TRAGIS.
PARA PREMAN MAKIN BENGIS.
DIKALA MEREKA DIJADIKAN BODY GUARD UNTUK DIPAJANG DIDEPAN TRALIS.
APAKAH MASIH PANTAS NEGERI INI KITA KATAKAN “MERDEKA” KAWAN…!?

PENGUSAHA KECIL KIAN TERKUCIL.
TERGILAS OLEH PASAR BEBAS.
PASAR TRADISIONAL SEMAKIN BERKURANG, TERPASUNG OLEH PUSAT PERBELANJAAN.
WARUNG KELONTONG KINI HANYA COCOK UNTUK NONGKRONG,
SEMUA PELANGGAN LARI KE MINI MARKETNYA BABAH LIONG.
PARA PENGRAJIN HARUS TUNDUK DENGAN ATURAN CUKONG.
YANG PENTING ADA DUIT UNTUK ISI-ISI KANTONG.

PENDIDIKAN NEGRI INI MAKIN MENGGILA.
BIAYANYA SELANGIT MEMBUAT ORANG TUA PADA JUNGKIR BALIK
YANG AKHIRNYA MENYERAH HINGGA KEPIRIT.
HANYALAH SEBUAH KATA-KATA INDAH
BAHWA NEGARA BERKEWAJIBAN MENCERDASKAN KEHIDUPAN BANGSA.

MAHASISWA KELIMPUNGAN AKAN MAHALNYA BIAYA.
PENDIDIKAN DI NEGRI INI KIAN LAMA, KIAN MENGGILA SAJA.
MEREKA YANG DEMO JUSTRU DIANIAYA.
HINGGA ADA YANG KEHILANGAN NYAWANYA.
CAMPUS BUKAN LAGI INSTITUSI PENDIDIKAN UNTUK MENUNTUT ILMU.
DAN BUKAN JUGA TEMPAT UNTUK BERGURU.
SWASTANISASI DAN KOMERSIALISASI DUA HAL YANG HARUS TEREALISASI.
MAFIA-MAFIA PENDIDIKAN BERTEBARAN DIMANA-MANA.
MENAWARKAN BERBAGAI MACAM GELAR DENGAN BERMACAM CARA.
DARI DIPLOMA HINGGA GURU BESAR PUN BISA.
HANYA DENGAN SETUMPUK RUPIAH KARIER AKADEMI DAPAT DIBUAT CERAH.
MAU JANGKA BERAPA BULAN BISA DIRANCANG.
DENGAN PREDIKAT MEMUASKAN, SANGAT MEMUASKAN, DENGAN PUJIAN
DAPAT TERLAKSANA SESUAI PESANAN.
YANG MISKIN MAKIN SUSAH MENGENYAM PENDIDIKAN.
YANG KAYA MAKIN BERKEBLAT KEBARAT-BARATAN.
SEKOLAH GRATIS TINGGALAH SLOGAN.
YANG MENEMPEL DI DINDING, PAGAR DAN AKHIRNYA JATUH KE SELOKAN.

KATANYA GRATIS KOK MASIH BANYAK PUNGUTAN.
PARA GURU SEBISA MUNGKIN CARI OBYEKAN.
AGAR BISA MELUNASI BERMACAM CICILAN.
LALU APAKAH INI YANG DISEBUT HIDUP DALAM ALAM KEMERDEKAAN….!?

PENGANGGURAN KIAN TAHUN KIAN BERTAMBAH.
MENCARI KERJA SEMAKIN SUSAH.
BILA INGIN DAPAT KERJA HARUS BAYAR DENGAN RUPIAH.
PARADIGMA BIROKRAT TAK KUNJUNG BERUBAH, TAK JAUH BEDA DENGAN SAMPAH.
YANG SEDIKIT-SEDIKIT MINTA UPAH.

KEBEBASAN BERPENDAPAT TELAH LAMA TERPASUNG.
SIAPA YANG MELAWAN PENGUASA DIANCAM HUKUMAN GANTUNG.
PERGERAKAN BAWAH TANAH PUN AKHIRNYA DITLIKUNG,
DENGAN DALIH SANG PENGUASA MERASA TERSINGGUNG.
SATU PER SATU MEREKA HILANG.
HINGGA KINI TAK JUA PULANG.
ENTAH MASIH HIDUP ATAU TELAH MENJADI TULANG.
HANYA NAMA, FOTO DAN SEMANGATMU YANG MASIH KAMI KENANG.
SMOGA ARWAHMU DAMAI DISISINYA DAN TERTIDUR DENGAN TENANG.
APAKAH INI MASIH BISA KITA SEBUT DENGAN MERDEKA…?

PEREKONOMIAN KITA MORAT-MARIT.
EKONOMI NEOLIBERAL YANG DITUDUH JADI DEMITNYA
APAKAH KITA HARUS BERKEBLAT LAGI KE GAMBAR PALU-ARIT
HARGA DOLLAR NAIK MELEJIT,
TAPI MENGAPA RUPIAH TURUN DENGAN PASRAH.
HUTANG LUAR NEGERI MAKIN BERTAMBAH,
MEMBUAT ANAK CUCU HIDUPNYA MAKIN SUSAH.
KORUPSI MERAJALELA, WALAUPUN SUDAH ADA KPK.
WAKIL RAKYAT BEKERJA TAK SESUAI JANJINYA.
UANG BANTUAN FAKIR-MISKIN DIEMBATNYA JUGA.

APAKAH KITA SUDAH BENAR-BENAR MERDEKA KAWAN…?
APAKAH BEGINI NUANSA HIDUP DI ALAM KEMERDEKAAN…?
SEKALI LAGI LAYAKKAH KITA BERUCAP “INDONESIA TELAH MERDEKA”?
TANYAKAN PADA MERAH-PUTIH YANG SEDANG BERKIBAR..!
TANYAKAN PADA VETERAN SELAMA HIDUP TAK DAPAT TUNJANGAN.
TANYAKAN PADA TOPI BAJA YANG TAK BERTUAN.
DAN JANGAN LUPA TANYAKAN PADA RUMPUT YANG BERGOYANG.




ORIGINAL CREATED
BY BOIM PRASETYO

Hak Cipta dilindungi UU dilarang keras mengaku karyanya bila tidak pernah menciptakan.
Dilarang keras memplagiat sebuah karya tanpa seizin pemiliknya.
“STOP PEMBAJAKAN” karya anak negeri, “MERDEKA” atau tidak sama sekali.

Tidak ada komentar: